WALIRAJA.COM – Bermula pada tahun 1962, Soetikno Tanoko memulai bisnisnya dari sebuah toko cat di Malang, yang kemudian menjadi pondasi bagi PT Avia Avian. Dari toko cat kecil ini, Soetikno menghadapi tantangan industri cat yang saat itu sangat bergantung pada impor. Dengan inovasinya, Soetikno mencampurkan warna-warna cat yang terbatas menjadi beragam pilihan yang diminati pelanggan. PT Avia Avian resmi beroperasi pada tahun 1978 di Sidoarjo, Jawa Timur. Sebagai produsen cat lokal di pasar yang didominasi oleh pemain asing, merek Avian lahir dari riset ekstensif dan pengembangan para pendirinya.

PT Avia Avian merupakan satu-satunya produsen cat yang menerapkan sistem terintegrasi pada setiap tahap produksi, menjadikannya salah satu produsen cat terkemuka di Indonesia. Produk-produknya meliputi merek-merek terkenal seperti Avian (Cat Kayu & Besi Berkualitas), Avitex (Cat Tembok Kebanggaan Orang Hebat), dan No Drop (Cat Pelapis Anti Bocor).

Saat ini, PT. Avia Avian memiliki tiga pabrik cat dengan kapasitas total produksi mencapai 200.000.000 kg per tahun. Jaringan pemasarannya melibatkan seluruh wilayah Indonesia, dari Sabang hingga Merauke, dengan dukungan dari 84 kantor cabang dan lebih dari 20 distributor. Produk-produknya dapat diterima oleh konsumen di seluruh Indonesia dalam waktu yang relatif singkat, dengan fokus utama pada kepuasan pelanggan.

Lowongan Pekerjaan PT Avia Avian Tbk

1. RDI Technical Support & Training Staff (Sidoarjo)

Kualifikasi:

  • Pendidikan minimal S1 Teknik Kimia
  • Pengalaman di bidang teknikal cat minimal 2 tahun
  • Memahami proses aplikasi pengecatan
  • Kemampuan komunikasi (public speaking) yang baik
  • Bersedia melakukan perjalanan dinas
Loker Lainnya  Lowongan Kerja PT Cipta Kridatama (ABM Group)

2. RDI Resin Water Based Chemist (Serang)

Kualifikasi:

  • Pendidikan minimal S1 Teknik Kimia / Kimia
  • Pengalaman minimal 1 tahun di bidang Resin / Polymer
  • Kemampuan berbahasa Inggris aktif dan pasif
  • Interpersonal skill yang baik dan dapat bekerja sama dengan tim

3. Leader Resin Production (Sidoarjo)

Kualifikasi:

  • Pendidikan minimal S1 Teknik Kimia
  • Pengalaman minimal 2-3 tahun dalam produksi resin
  • Pengetahuan tentang resin cat / kimia polimer
  • Kemampuan kepemimpinan yang kuat
  • Mampu mengoperasikan komputer (minimal Microsoft Office)
  • Mampu bekerja di bawah tekanan

4. Laboran Packaging (Sidoarjo)

Kualifikasi:

  • Pendidikan SMK Grafika / Kimia
  • Kemampuan berbahasa Inggris lisan dan tulisan merupakan nilai tambah
  • Jiwa kepemimpinan yang baik, agile, dan komunikatif
  • Berorientasi pada target, kreatif, dan problem solver
  • Menguasai Visio dan/atau Adobe Illustrator lebih diutamakan

5. Instrument Analytical Chemist (Sidoarjo)

Kualifikasi:

  • Pendidikan minimal S1/S2 Teknik Kimia / Kimia.
  • Pengalaman minimal 2 tahun dalam mengoperasikan Gas Chromatography (GC) atau Rheometer (Rotorless).
  • Pengalaman bekerja dalam laboratorium riset di bidang cat (diutamakan).
  • Kemampuan berkomunikasi dalam Bahasa Inggris (aktif).

Pendaftaran Silahkan Klik Tombol di bawah ini

Share:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *